Contoh Banner

Inilah Spesifikasi dan Harga Xiaomi Redmi Note 5 Biar Gak Penasaran

Inilah Spesifikasi dan Harga Xiaomi Redmi Note 5 Biar Gak Penasaran
Inilah Spesifikasi dan Harga Xiaomi Redmi Note 5 Biar Gak Penasaran

Xiaomi redmi note 5 termasuk penyempurnaan dari redmi versi sebelumnya dengan mengusung layar full HD 5.99" rasio 18:9 seperti redmi 5 plus yang menjadi lebih mantap saat main games.

Redmi Note 5 menghasilkan foto berkualitas tinggi, bahkan saat kondisi cahaya yang minim. Kamera utama dengan 1,4μm piksel besar mampu menghasilkan foto lebih terang dan jelas. Ditambah lagi dengan adanya sensor kedua, yang mampu memberikan efek dramatis yang tidak tersedia di tipikal kamera smartphone lainnya.

Kamera depan dengan 13MP sangat cocok untuk anda yang hobi selfie dengan hasil yang sempurna. Fitur 4500k Selfie-light, yang mampu menghasilkan foto selfie yang terang dan natural meski dijepret di cahaya yang minim.

Redmi Note 5 menggunakan teknologi berbasis AI yang baru dan dapat secara langsung mengidentifikasikan fitur wajah dan memberikan ribuan efek peningkatan alami pada hasil foto.

Kita juga bisa meng-unlock smartphone kamu dengan fitur face unlock. Cukup nyalain layar Redmi Note 5 dan secara otomatis akan mengenali dan mengkonfirmasi fitur wajah kamu dan dapat meng-unlock hp dengan cepat.

Prosesor Redmi Note 5 adalah varian paling kenceng dari seri redmi, yang merupakan debut global dari Snapdragon 636 bikinan Qualcomm dengan teknologi 14nm. Prosesor octa-core yang pertama menggunakan arsitektur Kryo yang akan meningkatkan performance dan penghematan daya secara keseluruhan. Snapdragon 636 membawa peningkatan 40% dari pendahulunya.

Untuk RAM, redmi note 5 menggunakan LPDDR4X RAM hingga 4GB yang membuat performa hp menjadi mulus dan efisiensi daya lebih ditingkatkan hingga 30%. Dalam hal ini, redmi note 5 memiliki 2 varian 4GB/64GB dan 3GB/32GB dengan 3 varian warna yaitu lake blue, black dan gold. Untuk harga bervariasi, untuk varian 3/32 GB 2 jutaan sedangkan 4/64 GB kisaran 3 jutaan.

Tampilan layar dengan lengkungan 2.5D Corning Gorilla Glass. Penampilan memukau dan nyaman digenggam, yang paling penting sangat kokoh pada saat digunakan karena sudah Redmi Note 5 didesain khusus untuk pemerataan efek sudut agar dapat mencegah kerusakan layar, yang mana telah melewati pengujian dan jaminan kualitas yang teliti.

Tak kalah penting kapasitas baterai 4000mAh seperti kebanyakan produk xiaomi, dan optimisasi MIUI 9 level sistem menawarkan waktu standby hingga 20 hari atau waktu pemutaran video 17,3 jam.

Bagaimana keren bukan? Semoga bermanfaat...
Advertisement

Catatan:

File yang kami bagikan kami simpan di google drive, jika file format word dan excel dialihkan ke aplikasi google doc maka unduh / save as dulu ya. Namun jika kesulitan, silahkan baca cara downloadnya