Skip to main content

Cara Paling Mudah Mengatur Posisi Tombol Notifikasi Semua Jenis HP Xiaomi

Cara Paling Mudah Mengatur Posisi Tombol Notifikasi Semua Jenis HP Xiaomi

Hampir setiap smartphone memiliki tombol pintas pada bilah notifikasi yang muncul dari atas layar. Selain notifikasi, pada bilah ini juga menampilkan berbagai macam menu pintasan seperti bluetooth, data seluler, GPS, mode terbang,, sinkronisasi, dan masih banyak lagi.

Namun pada HP Xiaomi pintasan menu ini tampil satu baris sehingga harus digeser ke kanan-kiri (lihat gambar diatas). Dan terkadang apa yang sering kita butuhkan berada di posisi paling ujung sehingga akan sedikit kesulitan saat kita butuhkan.

Nah ternyata posisi menu pintasan tersebut bisa kita atur sesuai kebutuhan, bisa kita pindah ke bagian awal dan seterusnya. Jika anda tertarik mengatur posisi menu pintasan tersebut, silahkan anda simak baik-baik.

Saya anggap anda sudah masuk ke menu setting, kemudian geser kebawah dan pilih "Notifikasi & Status" seperti pada gambar berikut:


Silahkan pilih "Posisi toggle" seperti gambar berikut:


Disini akan ada banyak pilihan icon menu pintasan, silahkan sentuh dan tahan icon 3 garis (lihat gambar dibawah ini) lalu tarik untuk dipindahkan ke posisi yang anda inginkan


Nah dengan begitu, anda akan lebih mudah mengaktifkan tombol yang sering dibutuhkan karena sudah berada pada posisi lebih awal.

Oke demikian saja tips dari saya tentang cara mengatur posisi tombol notifikasi untuk semua jenis HP Xiaomi, semoga bermanfaat...

Catatan:

File yang kami bagikan kami simpan di google drive, jika file format word dan excel dialihkan ke aplikasi google doc maka unduh / save as dulu ya. Namun jika kesulitan, silahkan baca cara downloadnya

Mungkin Anda Suka:

Aplikasi kas umum BOS
Privacy | Daftar Isi
© 2023 Neng Ain