Contoh Banner

Selain Rasanya Enak Mengkonsumsi Belalang Juga Bermanfaat Untuk Kesehatan

Selain Rasanya Enak Mengkonsumsi Belalang Juga Bermanfaat Untuk Kesehatan
Selain Rasanya Enak Mengkonsumsi Belalang Juga Bermanfaat Untuk Kesehatan

Selain Rasanya Enak Mengkonsumsi Belalang Juga Bermanfaat Untuk Kesehatan. Pada beberapa negara, belalang dikonsumsi sebagai sumber protein. Misalnya pada Meksiko bagian selatan, chapulines disukai karena kandungan protein, mineral, dan vitaminnya yang tinggi. Belalang biasanya dikumpulkan saat senja, dengan bantuan lampu atau senter, menggunakan jaring sapu.

Selanjutnya belalang dimasukkan air selama 24 jam, kemudian bisa dimakan mentah atau dengan cara direbus, dikeringkan dengan matahari, digoreng, diberi bumbu seperti bawang putih, bawang merah, cabai, diberi perasan jeruk nipis, dan digunakan untuk sup atau sebagai bahan pengisi berbagai masakan. Menu belalang cukup melimpah pada pasar-pasar makanan serta kaki lima di Meksiko Tengah dan Selatan.

Selain sebagai menu makanan, mengkonsumsi belalang juga banyak memiliki manfaat dan khasiat seperti:

Menjaga kesehatan tulang


Daging belalang memiliki kandungan kalsium yang sangat baik hal tersebut telah di yakini bahwa kandungan kalsium yang terdapat pada daging belalang dapat bermanfaat bagi kesehatan tulang kita dan menjaga kesehatan tulang kita. Selain itu kandungan kalsium juga dapat mencegah terjadinya penyakit tulang seperti osteoporosis.

Biasanya penyakit ini sering kali di alami bagi anda yang sudah memiliki umur di atas 50 namun tak jarang jika anda yang masih muda bisa terjangkit hal tersebut jika anda tidak pernah menjaga kesehatan tulang anda.

Meregenerasi sel otot yang rusak


Jika anda sering melakukan olah raga berat seperti sering menjalani vitnes hal tersebut dapat memicu terjadinya kerusakan pada jaringan otot yang akan membesar,Mengkonsumsi daging belalang adalah solusi herbal selain memiliki manfaat daging belalangjuga memiliki rasa yang gurih .Anda juga bisa memanfaat putih telur sebagai sumber protein hewan terbesar.

Sistem imun


Daging belalang memiliki kandungan zinc yang sangat mencukupi kebutuhan harian tubuh kita, Zinc memiliki fungsi sebagai sistem imun atau meningkatkan kekebalan tubuh kita dari berbagai serangan bakteri dan virus,Selain itu zinc juga memiliki manfaat sebagai pencegahan penuan dini yang di akibatkan oleh radikal bebas.

Belalang memang memiliki manfaat dan khasiat salah satunya adalah meningkatkan stamina kita yang loyo, Bahkan belalang juga di percaya dapat meningkatkan libido pada tubuh sehingga tubuh terhindar dari serangan penyakit berbahaya seperti strok dan serangan jantung mendadak.

Mencegah anemia


Anemia memang sudah membuming jenis penyakit ini namun sebagian orang tidak pernah memperhatikan gejala tersebut biasanya anemia memiliki gejala seperti Kepala pusing, badan lemas, lesu, letih, mudah capek.

Selain itu, telur dan bagian tubuh belalang bisa mengobati penyakit kulit, bisul bintik-bintik hitam.

Terlepas dari manfaat dan khasiat mengkonsumsi belalang bagi kesehatan, belalang juga memiliki bahaya. Namun jika kita dapat memasak atau mengolahnya dengan tepat, mungkin kita dapat menghidari hal tersebut dengan cara menjaga kebersihan belalang. Jenis belalang tertentu terkadang memiliki cacing di dalam organ tubuhnya, jenis cacing ini sangat berbahaya karena sangat susah untuk di basmi. Bersihkan belalang pada bagian organ dalam dengan cara melepaskan bagian kepala belalang cuci menggunakan air hangat sampai anda benar-benar percaya bersih.

Referensi : An-nabaat lima yahillu wa yahrumu min al-hayawan | Khasyiyatul Jamal | ensiklopedi nasional edisi fauna | getaransehat.com
Advertisement

Catatan:

File yang kami bagikan kami simpan di google drive, jika file format word dan excel dialihkan ke aplikasi google doc maka unduh / save as dulu ya. Namun jika kesulitan, silahkan baca cara downloadnya